Kamis, 20 Oktober 2011
Petani diperbukitan Menoreh olah lahan tak produktif jadi produktif
Guna meningkatkan hasil panen dan debit air,petani di wilayah Pendoworejo Girimulyo Kulonprogo Yogyakarta bendung dua sungai, Landung Wiyono Kepala Desa setempat mengatakan, sudah 100 tahun lebih lahan diwilayahnya tidak produktif, untuk meningkatkan hasil panen petani membendung dua sungai yang berada di perbukitan.
Kita adakan satu evaluasi dengan hasil panen lahan lahan tersebut hanya bisa panen dalam satu tahun satu kali dibandingkan dengan lahan yang mendapatkan irigasi kalibawang ini setaun bisa tiga kali panen, saya berupaya bagaimana memfungsikan bendung kayangan ini agar minimal bisa meningkatkan produksi pertanian terutama petani diwilayah Pendoworejo harapan saya minimal bisa dua kali panen” katanya
Camat Girimulyo Sumiran menambahkan bahwa petani diwilayahnya sebelum membendung sungai kayangan hanya bisa menghandalkan air tadah hujan , dengan dibendungnya dua sungai, petani bisa meningkatkan produksi panennya, dengan harapan aliran sungai kayangan nantinya bisa mengaliri ribuan hektar lahan yang berada di wilayah Kecamatan Nanggulan dan Sentolo// Yadi Haryadi Radio Suara Pasar Kulonprogo Yogyakarta melaporkan untuk KBR68H//
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar